• MTS AL MARWAH
  • Mencetak Umat Tafaqqahu Fie Al Din wa Ziyadatul Khair

Visi dan Misi

1. VISI

“Terwujudnya Generasi UTAMA; Unggul, Kreatif, Tangguh, Mandiri dan Beraklakul Karimah.

Indikator:

  1. Unggul dalam membaca dan menghafal Al- Quran serta unggul dalam prestasi akademik.
  2. Kreatif dalam pengembangan potensi diri, kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
  3. Tangguh dalam menghadapi perubahan zaman dan mengemban dakwah serta syiar Islam.
  4. Mandiri dalam belajar, berkarya, dan berwirausaha
  5. Berakhlakul Karimah dalam bergaul di dalam dan di luar lingkungan madrasah.

2. MISI 

 

  1. Mengupayakan peserta didik untuk membaca dan menghafal Al- Quran serta unggul dalam prestasi akademik
  2. Mengupayakan peserta didik untuk kreatif dalam pengembangan potensi diri, kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
  3. Menyiapkan ketangguhan peserta didik dalam menghadapi perubahan zaman dan mengemban dakwah agama Islam.
  4. Mengupayakan untuk menumbuh kembangkan kemandirian peserta didik dalam belajar, berkarya, dan berwirausaha.
  5. Mengupayakan peserta didik yang memiliki akhlakul karimah baik didalam maupun diluar lingkungan sekolah untuk menjadi uswatun hasanah.
  1.  

    3. TUJUAN
    1. Membentuk peserta didik yang memiliki ketakwaan terhadap Allah SWT, memiliki pengetahuan, dan mampu mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan Al- Quran dalam wadah NKRI.
    2. Menghasilkan peserta didik yang memiliki keunggulan dalam bidang akademik dan nonakademik.
    3. Menghasilkan peserta didik yang memiliki kreativitas dalam pengembangan potensi diri, kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
    4. Menghasilkan ketangguhan peserta didik dalam menghadapi perubahan zaman dan mengemban dakwah agama Islam.
    5. Menghasilkan peserta didik yang mandiri dalam belajar, berkarya, dan berwirausaha.

Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Profil

NPSN : 69927353  NSS : 121232040190  Nama : MTS AL-MARWAH  Akreditasi : B Alamat : JL. SINDANGRERET 30 KAMPUNG BOJONGPULUS DS.SUKASARI   PAMEUNGPEUK 

07/05/2020 05:09 - Oleh Dedi Kurniawan, S.T - Dilihat 2068 kali